Ibu, aku rindu kecilku...
Kala cubitmu datang tiba tiba,
saat aku lalai waktu sholatku...
Ibu, aku rindu kecilku...
Kala marahmu terus ku hafal,
Karena aduan adik-adikku,
Yang ku-usili sepanjang waktu..
Ibu, aku rindu kecilku...
Saat kau dudukkan aku dengan nasehat panjang,
Kala kurang hormat, pada guru dan tamu....
Ibu, aku rindu kecilku....
Kala aku diam-diam menyelinap...
Menghindari omelan panjangmu,
Saat bermain seharian tak ingat waktu..
Ibu, takkan ku lupa masa kecilku..
Saat sunyi....diam-diam....
Selalu ku dengar doa lirihmu.....
Pada setiap penghujung sholatmu...
"Jadikanlah anak-anakku....orang yang berilmu pengetahuan, yang berbuat kebaikan, dan yang memiliki ketaqwaan"
Doa yang terus kau ulang-ulang...
Untuk kami kecil....
Yang melelahkan-mu sepanjang waktu....
Ibu......mana lagi cubitmu itu...
Aku telah lama tak merasakannya....
Cubitlah sedikit lagi....
Agar aku dapat memenuhi doa dan sisa harapamu.....
Ibu....
Allah senantiasa menyayangimu....
Sebagaimana sayangmu yang tak pernah berujung..
Pada kami anak-anakmu.....
Desember 21, 2019
No comments:
Post a Comment